Senin, 28 Februari 2011

Apa itu SIM


11.42 |


KONSEP DASAR SIM
Sistem Informasi merupakan seperangkat komponen yang saling berhubungan yang memiliki fungsi menghimpun, mengklasifikasi, memproses, menyimpan dan menyebarkan informasi, informasi ini berguna untuk untuk pembuatan keputusan dan pengawasan dalam organisasi. Informasi sendiri mengandung suatu arti yaitu data yang telah diolah ke dalam suatu bentuk yang lebih memiliki arti dan dapat digunakan untuk pengambilan keputusan.
SIM sebagai sebuah system informasi yang diterapkan dalam kepentingan manajemen. Jadi Sistem Informasi Manajemen adalah suatu system yang menyajikan informasi bagi kepentingan manajemen.
Manajemen adalah pengelolaan sumber daya untuk mencapai tujuan.
Sumber daya yang dikelola dalam proses manajemen:
  • Man
  • Money
  • Material
  • Machine
  • Informasi

1.    Apa itu Sistem?
Memahami pengertian Sistem dapat kita kaji dari dua pendekatan yaitu:
Pendekatan Prosedural: diartikan Gabungan dari prosedur- prosedur  yang menjadi satu kesatuan untuk mencapai tujuan tertentu. System pinjaman di Bank, system Akuntansi.
Pendekatan komponen: diartikan Gabungan dari beberapa komponen  yang menjadi satu kesatuan untuk mencapai tujuan tertentu. Sistem computer yang terdiri dari perangkat keras dan perangkat lunak. 
 
2.    Komponen SIM
 
a)     Input
Input merupakan masukan yang akan di olah dalam model system,
Masukan berupa data sebagai bahan dasar dalam pengolahan informasi, data harus benar-benar yang terjadi atau dari fakta yang sebenarnya, karena data yang salah akan menghasilkan informasi yang kurang atau bahkan tidak tepat, sehingga pengambilan keputusan menjadi kurang efektif.
b)     Model
Model sebagai bentuk dari sebuah proses pengolahan terhadap data atau dokumen dasar. Model yang digunakan dalam system informasi dapat model logika atau model matematik.
c)      Output
Produk dari sebuah system informasi adalah output berupa informasi yang berguna bagi pemakainya. Informasi yang berguna harus didukung oleh tiga unsure yaitu relevan, tepat waktu, akurat. Lengkap.
d)     Basis Data (data base)
Basis data merupakan kumpulan dari data-data yang saling berhubungan satu sama lain. Basis data sebagai arsip yang disimpan dan jika sewaktu-waktu dapat digunakan sesuai dengan relevansinya. Penyimpanan data berupa manual atau dalam bentuk perangkat lunak (computer).
e)     Teknologi
Teknologi sebagai komponen yang digunakan untuk system informasi berguna untuk mempercepat pengolahan data. Teknologi berkaitan dengan teknologi computer dan komunikasi.
f)       Kontrol/Pengendalian
Komponen pengendalian/control digunakan untuk menjamin bahwa informasi yang dihasilkan oleh system merupakan informasi akurat, relevan dan tepat waktu. Lebih lanjut pengendalian yang dilakukan dalam system informasi terdiri dari:
·           Pengendalian organisasi
·           Pengendalian dokumen
·           Pengendalian perangkat keras
·           Pengendalian keamanan fisik
·           Pengendalian keamanan data
·           Pengendalian komunikasi


3.    Pendorong perlunya SIM:
·         Perubahan ekonomi global
·         Perubahan ekonomi industry
·         Perubahan perusahaan
·         Perubahan teknologi


You Might Also Like :


0 komentar:

Posting Komentar